Judul : Cara Sehat Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - CARA HIDUP SEHAT
link : Cara Sehat Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - CARA HIDUP SEHAT
Cara Sehat Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - CARA HIDUP SEHAT
Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - Jika ketiak berkeringat dengan berlebihan tentunya akan mengganggu aktivitas ya. Apalagi hal ini akan menjadi semakin buruk jika ternyata kamu bermasalah dengan keringat berlebihan itu. Sebab tidak hanya mengganggu kenyamanan karena menyebabkan bau badan saja. Adanya keringat berlebih juga akan membuat diri kamu merasa tidak nyaman dikarenakan ketiak terasa basah dan lembab dan tak jarang terasa panas. Makin buruk lagi disaat baju kamu ada noda keringat, bahkan sekalipun kamu sedang melalukan program penurunan berat badan di gym, kalaupakaian basah banget kena keringat kok rasanya seram juga ya.
Sebenarnya sudah ada solusi yang paling mudah yaitu dengan menggunakan deodoran yang memang sudah banyak dijual di pasaran luas. Akan tetapi ternyata deodoran ini memang hanya bersifat sementara saja dan kadang bahkan tak mempan untuk beberapa orang. Maka untuk keringat yang berlebih dan juga bau badan perlu penanganan khusus yang spesial. Maka kali ini admin akan menghadirkan beberapa jenis tips alami yang bisa digunakan untuk mengatasi ketiak berkeringat dan juga untuk menghindarkan bau yang tak sedap hanya dengan bahan dapur seperti bahan-bahan yang ada di bawah ini :
![]() |
Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini |
1. Bahan yang gampang dicari pertama dan yang bisa kamu coba adalah lemon. Caranya cukup dengan memotong lemon dan mengoleskannya pada ketiak. Kemudian tunggu sebentar sampai dengan kering lalu bilas dengan air bersih ya. Namun apabila kulitmu sensitif kamu bisa melarutkan sesendok atau dua sendok sari lemon dalam air secukupnya dan mengusapkannya pada ketiak dengan menggunakan kapas. Hebatnya, cara ini tak hanya akan membuat ketiak jadi lebih segar namun juga nantinya akan membuatnya tampak lebih putih dan cerah.
2. Kemudian kamu juga bisa mencoba kentang ya. Untuk caranya hampir sama dengan lemon tadi, cukup potong kentang dan langsung usapkan saja pada ketiak. Kemudian setelah itu bilas dengan air yang hangat. Nah, dengan pemakaian yang teratur maka secepatnya kamu akan terbebas dari keringat yang berlebih dan juga bau badan yang mengganggu.
3. Bahkan ketimun ternyata juga bisa kamu gunakan dengan bijak untuk mengatasi masalah ini lho. Sebab timun adalah sumber dari ragam jenis vitamin dan juga mineral yang berguna membuat kulit ketiak kita menjadi lebih segar. Cukup oleskan saja timun pada bagian ketiak dan kemudian diamkan sebentar sebelum kita membilasnya dengan air bersih. Coba lakukan treatment ini dua kali sehari jika inginkan hasil yang maksimal.
4. Yang terakhir adalah baking soda dan jus lemon, keduanya adalah perpaduan sempurna untuk mampu mengatasi keringat berlebih dan juga mengatasi bau badan. Memang hal ini juga akan sangat bermanfaat sekali untuk memutihkan ketiak yang menghitam.
Rupanya mudah sekali ya untuk Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini? tetapi hal-hal ini tak akan banyak membantu apabila kita tidak membiasakan diri menjaga makanan, jangan sampai terlalu banyak menyantap makanan yang bisa mengakibatkan banyak keringat dan beraroma tajam. Biasakan memiliki gambar makanan sehat sebagai tabel rujukan makanan yang akan kita santap. Baca juga Macam-Macam Masker Timun Untuk Anti Aging dan Kecantikan.
Demikianlah Artikel Cara Sehat Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - CARA HIDUP SEHAT
Sekianlah artikel Cara Sehat Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - CARA HIDUP SEHAT kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Cara Sehat Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - CARA HIDUP SEHAT dengan alamat link https://beranjakhidupsehat.blogspot.com/2016/08/cara-sehat-mengatasi-bau-ketiak-dan.html
0 Response to "Cara Sehat Mengatasi Bau Ketiak dan Keringat yang Berlebihan Dengan Bahan Ini - CARA HIDUP SEHAT"
Post a Comment